Pilkades Serentak 106 Desa di Muara Enim 2021 Ini Harapan Pj Bupati Nasrun Umar

TRIBUNSUMSEL.COM, MUARA ENIM,---Sebanyak 106 Desa yang tersebar di 20 Kecamatan pada tanggal 16 Oktober 2021 akan menggelar pesta demokrasi secara serentak se-Kabupaten Muara Enim.
Hal tersebut terungkap pada saat Deklarasi Damai dan Penandatanganan Pakta Integritas Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Kabupaten Muara Enim 2021 di Gedung Kantor Bappeda Muara Enim, Senin (4/10/2021).
"Jika nantinya ada hal-hal yang dirasa tidak tepat atau melanggar ketentuan, maka silahkan disampaikan melalui saluran yang tepat dan prosedur yang berlaku," jelas Pj Bupati Muara Enim H Nasrun Umar.
Menurut HNU, Deklarasi Damai dan Penandatanganan Pakta Integritas sebagai wujud komitmen dan tanggung jawab bersama dalam menyukseskan Pilkades ini.
"Suksesnya Pilkades merupakan cermin dari kedewasaan dan kematangan berdemokrasi di Bumi Serasan Sekundang. Dalam pemilihan pasti ada yang menang dan ada yang kalah, maka para calon harus siap menang dan siap kalah," katanya
Namun demikian, ajang Pilkades yang diselenggarakan kerap diwarnai rasa tak puas dari beberapa peserta atau calon kepala desa (Cakades).
Untuk itu, pihak yang merasa dirugikan atau dicurangi untuk tidak gegabah, tapi melaporkan hal tersebut ke jalur tepat dan sesuai prosedur.
Jika selama pelaksanaan Pilkades ada yang keluar dari ketentuan perundang-undangan, Pemkab Muara Enim sudah menyiapkan Panitia Pengawas (Panswas) di setiap Desa.
Panswas ini dibentuk oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang bertugas untuk mengawasi semua tahapan, mengawasi pelaksanaan Pilkades, dan memfasilitasi serta memediasi ketika ada temuan-temuan atau persoalan-persoalan selama pelaksanaan Pilkades.
Lebih lanjut, HNU juga menekankan kepada panitia tetap netral dan bekerja secara profesional dengan menjaga netralitas dan penuh tanggung jawab.
"Para camat agar selalu memonitor dan memberikan pembinaan kepada panitia Pilkades di wilayahnya masing-masing," tegasnya
Selain mengedepankan kondusifitas, satu hal lagi yang tak boleh diabaikan pada pilkades serentak yaitu selenggarakan Pilkades ini dengan tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan, sesuai amanat yang telah diatur dalam Permendagri Nomor 72 Tahun 2020.
"Ancaman pandemi Covid-19 belum usai, kami mengingatkan masyarakat yang berpesta demokrasi ataupun panitia tetap meningkatkan disiplin 4M, memakai masker, mencuci tangan manjaga jarak, dan menghindari kerumunan," ingatnya.
0 Response to "Pilkades Serentak 106 Desa di Muara Enim 2021 Ini Harapan Pj Bupati Nasrun Umar"
Post a Comment