HUT ke -20 Demokrat Harus Tetap Berkoalisi Dengan Rakyat
Laporan Wartawan Tribun-Papua.com,Ridwan Abubakar
TRIBUN-PAPUA.COM,JAYAPURA - Puncak peringatan HUT Partai Demokrat ke-20 tingkat wilayah Lapago dan Meepago dipusatkan di Kobakma,ibu kota Kabupaten Mamberamo Tengah berlangsung meriah,Kamis (9/9/2021).
Tidak tanggung,perayaan HUT Partai Demokrat tingkat wilayah Meepago dan Lapago dihadiri Deputi Bapilu DPP Partai Demokrat Andi Nurpati,pengurus DPD Partai Demokrat Provinsi Papua dan 13 Dewan Pengurus Cabang (DPC) wilayah Lapago dan Meepago antara lain DPC Jayawijaya, Mamberamo Tengah,Tolikara,Lanny Jaya,Nabire,Intan Jaya,Dogiyai dan Mimika.
Baca juga: Info CPNS 2021: Cara Cek Lokasi Ujian PPPK Guru dan Mencetak Kartu Ujian, Cek Linknya
Bahkan Wilayah Saireri dan Tabi yakni DPC Supiori,Kota Jayapura,Keerom,Mamberamo Raya dan Sarmi juga turut hadir.
Peringatan HUT Demokrat itu ditandai dengan pemotongan kue ulang tahun oleh Deputi Bapilu DPP Partai Demokrat Andi Nurpati.
Baca juga: Kekecewaan Jacksen F Tiago Lihat Performa Buruk Persipura: Sudah Diprediksi Masih Kecolongan
Pada kesempatan itu,dilakukan penyerahan modal usaha kepada 14 pelaku usaha kecil orang asli Mamberamo Tengah.
Deputi Bapilu DPP Partai Demokrat Andi Nurpati mengatakan,Partai Demokrat tetap harus peduli dengan rakyat. Apalagi di situasi Pandemi Corona yang melanda dunia termasuk Indonesia.
Kepedulian sudah ditunjukan DPC Mamberamo Tengah dengan menyerahkan bantuan alat kesehatan berupa rapid antigen. Apa yang dilakukan ini bisa menjadi contoh,dimana tugas penanggulangan covid-19 tidak hanya di pundak pemerintah semata.
Baca juga: Terkait Rekomendasi DPP Cawagub Papua, DPW PKS : Masih Dalam Proses Komukasi Politik
Namun partai politik dan semua elemen yang ada punya tanggungjawab untuk bersama-sama dengan pemerintah bekerja melawan Covid-19 agar badai ini segera berlalu dan perekonomian bisa kembali pulih seperti sebelumnya.
Sementara itu Ketua Panitia Ricky Ham Pagawak yang juga Ketua DPC Mamberamo Tengah menyampaikan terima kasih kepada pendiri Partai Demokrat SBY karena dengan begitu dirinya bersama kader-kader lain bisa seperti saat ini.
Baca juga: Kasus Pemukulan yang Tewaskan Mahasiswa PIP Terungkap, Pelaku 5 Senior yang Lakukan Tradisi
0 Response to "HUT ke -20 Demokrat Harus Tetap Berkoalisi Dengan Rakyat"
Post a Comment